Kamis, 19 Februari 2015

Jam dinding unik bergambar Superman

Jam dinding unik bergambar Superman
Jam dinding unik Superman
Jam dinding unik bergambar Superman. Superman adalah tokoh fiksi pahlawan super paling terkenal dan berpengaruh keluaran penerbit DC Comics dari Amerika Serikat. Superman secara mendunia dianggap sebagai ikon yang melambangkan kekuatan budaya Amerika Serikat.

Diciptakan seniman Kanada bernama Joe Shuster dan penulis Amerika Serikat bernama Jerry Siegel tahun 1932 ketika mereka remaja di Cleveland, Ohio. Mereka kemudian menjualnya pada Detective Comics, Inc. tahun 1938. Tokoh Superman muncul pertama kali dalam serial Action Comics edisi #1 di Amerika Serikat (tepatnya 30 Juni 1938) yang kemudian muncul juga di berbagai drama radio, televisi, film layar lebar, koran, komik, novel, dan permainan video bahasa Inggris. Seiring kesuksesan petualangannya, ternyata Superman membantu munculnya beragam pahlawan super dan makin populernya buku-buku komik di Amerika Serikat.

Karakter Mula Superman
"The Reign of SuperMan" dalam majalah Science Fiction, Vol. 1 No.3 (edisi Juni 1933).

Saat pertama Jerry Siegel dan Joe Shuster membuatnya, Superman bukanlah pahlawan super yang selalu membantu sesama manusia, namun seorang psikopat botak nan jenius dengan kemampuan telepati yang kuat dan berambisi untuk menguasai seluruh bumi. Muncul dalam cerita pendek berjudul "The Reign of the SuperMan" dari majalah Science Fiction yang diterbitkan Siegel tahun 1933. Karena karakter ini tidak laku, akhirnya  si"Superman Botak"  ditulis ulang oleh Siegel tahun 1933 sebagai pahlawan super, berbeda jauh dari karakter sebelumnya yang jahat, menggunakan model dari aktor Douglas Fairbanks Sr. dan alter egonya Clark Kent dari aktor komedi bernama Harold Lloyd.Superman yang botak dan jahat lalu diubah menjadi musuh utama Superman bernama Lex Luthor.

Perubahan karakter Superman
Sebagaimana diceritakan dalam buku Action Comics edisi #1, Superman terlahir di planet Krypton dengan nama Kal-El. Ketika masih bayi ia diterbangkan dengan roket ke Bumi oleh sang ayah yang bernama Jor-El, beberapa saat sebelum planet itu hancur lebur. Roket tersebut lalu mendarat di di sebuah ladang pertanian di bumi, dan ditemukan oleh pasangan Jonathan Kent dan Martha Kent. Mereka kemudian mengadopsinya dan memberinya nama Clark Kent. Bahkan ketika masih kecilpun, ia menemukan bahwa ia memiliki kekuatan jauh diatas kemampuan manusia biasa. Untuk menyembunyikan identitasnya ketika menjalani hidup sebagai manusia, ia hidup sebagai Clark Kent yang polos, manusia biasa yang berwatak halus, reporter The Daily Star (yang kemudian ganti nama menjadi The Daily Planet). Di sana Clark bekerja bersama reporter wanita Lois Lane, dan terlibat kisah cinta dengannya.

Logo S
Superman merupakan karakter pahlawan super pertama yang menggunakan emblem atau logo di dadanya. Desain karakter aslinya tidak menggunakan emblem apapun, namun seiring perkembangan zaman dan waktu, ditambahkanlah Tanda “S”. Bagi para penciptanya, “S” merupakan singkatan dari “Shield” (perisai). Bentuk asli Logonya merupakan tiruan Lencana Polisi di Amerika, akan tetapi setelah superman terkenal, logo tersebut lebih dikenal dengan sebutan “The Knight Shield”. Bagaimanapun juga, Tanda “S” sampai saat ini memiliki banyak makna yang disesuaikan perkembangan jaman dan penafsiran para fans. 
Jam dinding unik dengan gambar Superman dan jam dinding unik dengan logo Superman, kami persembahkan bagi para penggermar Superman di Indonesia. Selain kekaguman terhadap kekuatannya yang luar biasa, juga untuk mengingatkan bahwa ada kekuatan luar biasa dalam diri 'S' yaitu Saya.


Baca Juga:
Jam dinding unik bergambar Hulk
Jam dinding unik bergambar Mickey Mouse

Rabu, 18 Februari 2015

Jam dinding unik bergambar Hulk

Jam dinding unik bergambar Hulk
Jam dinding unik Hulk
Jam dinding unik bergambar Hulk. Hulk, atau sering juga disebut "The Incredible Hulk", merupakan tokoh fiksi superhero dalam komik Marvel. Dikreasikan oleh Stan Lee dan Jack Kirby, karakter ini pertama kali muncul dalam The Incredible Hulk #1 (bulan Mei 1962). 
Tahun 2008, majalah Wizard memberi julukan Hulk sebagai tokoh terhebat ke tujuh dari Komik Marvel. Sedangkan Majalah Empire memberi posisi keempat belas dalam tokoh komik dan rangking lima terbesar dari Marvel.
Hulk digambarkan sebagai orang yang mempunyai alter ego dengan hasrat dan emosional yang mampu mengubah fisik Dr. Bruce Banner. Karakter Hulk muncul ketika Banner secara tidak sengaja terkontaminasi ledakan dari percobaan bom gamma yang ia temukan. Setelah kejadian tersebut, Banner bisa berubah menjadi Hulk, yang digambarkan sebagai raksasa hijau, monster humanoid, dan menyebabkan kehidupan Banner menjadi sangat rumit. Stan Lee mengatakan, Hulk terinspirasi dari kombinasi antara karakter Dr. Jekyll and Mr. Hyde, juga Frankenstein.
Walaupun warna kulit Hulk beraneka macam dari berbagai sejarah publikasi, warna hijau adalah yang paling sering di publikasikan. Sebagai Hulk, Dr. Banner dapat memunculkan kekuatan yang luar biasa besar, seiring tingkat kemarahan tokoh ini. Adanya emosi yang kuat seperti amarah, teror dan kesedihan mendalam juga bisa memicu perubahan fisik Banner menjadi Hulk raksasa. Alur cerita yang banyak dipublikasikan yaitu antara Banner dan Hulk yang dikejar Polisi dan tentara karena kerusakan yang ia sebabkan.
Hulk juga hadir dalam permainan Lego, sehingga ini menjadi sumber ide bagi kami untuk membuat jam dinding unik bergambar Hulk versi Lego. 
Walaupun bertubuh raksasa dan terkesan menyeramkan, namun Hulk sesungguhnya adalah karakter yang baik dan suka menolong.
Jam dinding unik bergambar Hulk kami hadirkan bagi mereka penggemar kisah sang pahlawan hijau. Walaupun hijau, besar dan menyeramkan, tapi dia baik kok  :).

Baca Juga:
Jam dinding unik Mickey Mouse
Jam dinding unik Princess

Selasa, 17 Februari 2015

Jam dinding unik Mickey Mouse

Jam dinding Unik Mickey Mouse
Jam dinding Mickey Mouse
Jam dinding unik Mickey Mouse. Tanggal 18 November 1928, seluruh dunia diperkenalkan tentang karakter kartun yang akan menjadi salah satu hewan kartun paling terkenal dalam sejarah, yaitu Mickey Mouse! 
Ini merupakan 10 fakta yang mungkin tidak Anda ketahui mengenai Mickey Mouse.
1. Mickey Mouse bukanlah nama aslinya! 
Walt Disney membuat sketsanya ketika naik kereta bersama sang istri, Lillian. Tetapi Lillian tidak suka nama "Mortimer Mouse". Akhirnya Walt Disney mengubah namanya menjadi Mickey Mouse!
2. Walt Disney adalah pengisi suara asli Mickey Mouse.
3. Dua film  yang pertama tentang Mickey Mouse menghabiskan biaya $ 2.500.
4. Tahun 1929, merchandise pertama Mickey Mouse dijual di toko-toko. Benda tersebut adalah tablet sekolah anak-anak bergambar Mickey Mouse.
5. Jam tangan Mickey Mouse pertama dibuat tahun 1933. Hingga sekarang, jam tangan Mickey Mouse masih terus dijual.
6. kartun pertama Mickey Mouse yang berwarna disebut "The Band Concert", ditayangkan tahun 1935.
7. Tahun 1935, Parade hari thanksgiving dipimpin oleh Mickey Mouse setinggi 55 kaki.
8. Tahun 1944, waktu tentara Sekutu menginvasi Eropa, sandi yang digunakan adalah "Mickey Mouse."
9. Walt Disney pernah mengatakan bahwa Mickey dan Minnie menikah dalam "kehidupan pribadi".
10. Mickey Mouse masih menjadi penyambut tamu resmi di Disney World. Kalau Anda melihat dari dekat saat mengunjungi Walt Disney World, maka Anda bisa melihat telinga Mickey tersembunyi di seluruh taman.

Baca Juga:
Jam dinding unik princess

Jam dinding unik daging sapi

Senin, 16 Februari 2015

Jam dinding unik Princess

Jam dinding Princess
Jam dinding Princess
Jam dinding unik Princess. Disney Princess adalah kisah fantasi yang disukai anak-anak di seluruh dunia, terutama anak perempuan.
Kisahnya yang lucu, romantis, dan girly dengan tokoh yang sangat cantik dan hidup bahagia di negeri dongeng tentu membawa imajinasi anak berkembang dan menjadikan mereka sebagai panutan gaya hidup.

Tidak mengherankan jika banyak anak perempuan menjadikan tokoh Princess sebagai idola mereka. Bukan hanya jadi tontonan di bioskop atau film DVD, tetapi juga dalam banyak bentuk hiasan dan pernak pernik yang lucu, misalnya poster Princess ditempelkan di dinding kamar, menjadi gambar muka buku tulis, dan aksesoris khas perempuan lainnya.

Banyaknya kesan yang positif dari putri impian dengan kehidupan yan penuh warna, menjadi inspirasi kami untuk membuat jam dinding unik bergambar Princess, tentunya dengan harapan agar anak mengambil sifat positif mereka untuk diterapkan dalam kehidupan.

Baca Juga:
Jam dinding unik daging sapi
jam dinding unik bola dunia

Minggu, 15 Februari 2015

Jam dinding unik daging sapi

Jam dinding unik daging sapi
Jam dinding daging sapi
Jam dinding unik daging sapi. Daging sapi merupakan daging yang didapatkan dari sapi. Daging sapi biasa digunakan untuk keperluan konsumsi makanan sebagian besar manusia di dunia. Di berbagai wilayah dunia, penggunaan daging sapi berbeda-beda tergantung cara mengolahnya. Sebagai contoh daging has luar, daging iga dan bagian T-Bone sangat mudah dijumpai digunakan di Eropa dan Amerika sebagai bahan untuk membuat steak nan lezat sehingga bagian daging sapi ini sangat banyak menjadi komoditas perdagangan. Akan tetapi di negara lain seperti di Indonesia dan negara Asia lainnya, bahan daging sapi ini banyak digunakan menjadi masakan berbumbu rempah dan bersantan, misalnya sup konro dan rendang.
Daging sapi adalah sumber protein yang sangat penting bagi tubuh manusia. Konsumsi yang tinggi dan manfaatnya yang besar menginspirasi kami untuk membuat jam dinding unik dengan gambar daging sapi agar Anda selalu ingat untuk menyajikan hidangan lezat dan nikmat bagi seluruh anggota keluarga.


Baca Juga:
Jam dinding unik bola dunia
Jam dinding unik bianglala

Sabtu, 14 Februari 2015

Jam Dinding unik Bola Dunia

Jam dinding unik bola dunia
Jam dinding bola dunia
Jam dinding unik bola dunia. PLANET KITA...
Globe merupakan miniatur bola dunia berukuran kecil dalam bentuk tiga dimensi dengan kemiringan 66 ⅛ ° pada garis edar bumi, dengan dengan kemiringan 23 ⅛ ° dari matahari. Globe bisa disebut model tiruan bumi yang memberikan gambaran bentuk bumi mendekati bentuk aslinya. Kata "globe" diambil dari kata "globus" (bahasa Latin) yang artinya bola yang bulat.

Peta dunia paling akurat adalah globe. Seperti planet bumi aslinya, globe berbentuk seperti bola. Saat Anda melihat globe Anda akan benar-benar dapat mengamati dunia dengan semua kerumitannya. Semua negara yang ditampilkan memiliki ukuran sebenarnya relatif satu dengan yang lainnya. Anda bisa melihat seberapa jauh kota yang berbeda, juga Anda bisa mempelajari waktu yang berbeda di bagian lain dunia.

Mengapa bola jauh lebih akurat dibandingkanpeta dunia yang datar? Jika Anda kelupas gambar dari globe dan meletakkannya di atas meja seperti peta biasa, Anda akan kesulitan. Peta memiliki banyak kesenjangan di dalamnya. Namun hal itulah yang menjadi dasar para kartografer selama ratusan tahun. Pada peta datar, dataran di dekat Kutub Utara kelihatan lebih besar dibanding sebenarnya. Contohnya, Antartika terbentang di bagian bawah peta sementara sebenarnya itu adalah benua yang melingkar. Namun demikian, peta datar sangat berguna; tentunya Anda tidak dapat mengantongi globe di saku ketika Anda bepergian bukan?
Tetapi kalau Anda ingin "berpikir secara global," jelaslah bahwa globe yang Anda butuhkan.

Ketika astronot di luar angkasa melihat ke bumi, terlihat bumi bagaikan marmer biru dan putih berukuran raksasa. Tetapi ribuan tahun lalu sebelum roket dan pesawat ulang-alik diciptakan, tidak mungkin melihat apa yang tampak seperti sekarang. Orang-orang kuno tidak memiliki alat untuk terbang sehingga mereka hanya bisa mencoba membayangkan bentuk dunia mereka.

Di banyak tempat, orang berdiri di tanah dengan posisi datar, sehingga manusia mengira seluruh dunia adalah datar. Kalau Anda berjalan ke ujung bumi, mereka pikir Anda akan jatuh ke jurang atau ditelan oleh monster.

Di Yunani kuno, para pendongeng  menggambarkan dunia sebagai permukaan datar yang dikelilingi oleh laut. Ratusan tahun kemudian, orang Indian Aztec di Amerika Tengah mempunyai ide yang sama: mereka percaya dunia adalah permukaan yang datar dengan lingkaran besar air di sekitarnya.

Bahkan ribuan tahun yang lalu, orang melihat hal-hal yang terjadi di sekitar mereka sehari-hari yang tidak bisa dijelaskan oleh teori dunia yang datar. Jika dunia ini datar, mengapa matahari selalu muncul setiap pagi di Timur dan turun setiap malam di Barat? Dan mengapa bintang bergerak dalam lingkaran di langit malam? Gerakan-gerakan ini di langit tidak membuktikan bahwa dunia tidak datar. Tapi mereka memberi petunjuk tentang bentuk asli bumi.

Pada awalnya, orang-orang kuno datang dengan mitos untuk menjelaskan misteri-misteri ini. Beberapa dari mereka mengatakan kereta ditarik matahari di langit, setiap hari. Tetapi tidak semua orang percaya cerita ini. Sedikit demi sedikit, lebih banyak orang dalam dunia kuno datang untuk percaya bahwa dunia adalah sebuah bola.

Pada abad 250 SM, seorang ahli matematika dari Yunani bernama Eratosthenes melihat bahwa patung di kota Alexandria, Mesir memperlihatkan bayangan pada siang hari di musim panas solstis, hari terpanjang selama setahun. Akan tetapi pada waktu yang sama di kota Syrene, patung yang sama tidak memperlihatkan setiap bayangan. Kenapa hal ini terjadi?

Eratosthenes berpikir bahwa matahari pasti menyinari dua kota ini dari sudut yang berbeda. Matahari berada tepat di atas di kota Syrene, sehingga patung tidak membentuk bayangan. Namun matahari bersinar ke Alexandria dalam sudut tertentu. Pasti ini terjadi karena permukaan bumi yang melengkung, demikian alasan Eratosthenes.

PUSAT ALAM SEMESTA?...
Dengan fenomena ini, banyak orang Yunani mengetahui bahwa dunia pasti berbentuk seperti bola. Tetapi, sebagian mereka tidak mengetahui bagaimana bumi ini dalam tatanan alam semesta. Aristarkhus, pada 200SM mengatakan bahwa bumi beredar mengelilingi matahari, namun tidak banyak orang yang percaya. Sebaliknya, orang lebih percaya Claudius Ptolemy, seorang ahli astronomi yang mengatakan bahwa bumi adalah pusat alam semesta. Ptolemy mengatakan bahwa bulan, bintang, matahari, dan planet-planet berputar mengelilingi bumi dalam secara melingkar. Selama 1400 tahun orang percaya bahwa inilah gambaran yang benar tentang alam semesta.

Dengan jam dinding unik bergambar bola bumi, kita bisa menanamkan dasar tentang dunia kepada anak-anak kita. Jam dinding unik bergambar peta dunia terutama Indonesia sebagai pusat gambarnya memudahkan anak untuk mempelajari bumi dan isinya sebagai ciptaan Tuhan Yang Maha Kuasa. Jam dinding unik bola bumi, teman belajar dan penghias dinding rumah Anda.

Baca Juga:
Jam dinding unik Bianglala
Jam dinding unik Bentuk Gajah

Jumat, 13 Februari 2015

Jam dinding unik bianglala

Jam dinding unik bianglala
Jam dinding unik Bianglala
Jam dinding unik bianglala. Ferris Wheel merupakan kincir ria (Bianglala) yang pertama di dunia, dibangun oleh George Washington Gale Ferris, Jr. Karena dibangung di Chicago, maka orang menyebutnya sebagai Chicago Wheel (Roda Chicago). Kincir ria yang memiliki tinggi 324 m ini adalah atraksi terbesar pada saat World's Columbian Exposition tahun 1893 di Chicago, Illinois, AS. Pembangunan kincir ria ini dimaksudkan agar bisa bersaing dengan Menara Eiffel yang memiliki tinggi 324 m yang merupakan atraksi utama dalam Pameran Dunia Paris 1889.

Kincir ria Chicago kemudian dibongkar untuk selanjutnya dibangun kembali tahun 1895 dekat dengan Lincoln Park, kota Chicago. Setelah itu dibongkar lagi dan kembali dibangun untuk yang ketiga kali dan terakhir kalinya pada Pameran Dunia 1904 di St. Louis, kota Missouri. Kincir ria yang bersejarah ini berakhir setelah akhirnya dibongkar tahun 1906.

Jam dinding unik bergambar kincir ria terinspirasi dari wahana permainan yang banyak disukai anak-anak dan orang dewasa. Tak peduli di negara maju atau di negara terbelakang sekalipun, kincir ria mampu memberikan keceriaan pada anak-anak di seluruh dunia. Semoga adanya jam dinding unik kincir ria juga mampu menghadirkan keceriaan di rumah Anda. 



Baca Juga:
Jam dinding unik bentuk gajah
Jam dinding unik kupu-kupu





Kamis, 12 Februari 2015

Jam dinding unik berbentuk gajah

Jam dinding unik gajah
Jam dinding gajah
Jam dinding unik berbentuk gajah. Dalam kehidupan manusia gajah bisa dengan mudah dikenali dan digambarkan dalam berbagai bentuk seni, dongeng rakyat, sastra, dan budaya populer. Gajah merupakan mamalia besar dari keluarga Elephantidae dan ordo Proboscidea. Umumnya, ada 2 spesies yang diakui dunia, yaitu gajah afrika (Loxodonta africana) dan gajah asia (Elephas maximus), namun demikian beberapa bukti memperlihatkan bahwa gajah semak afrika dan gajah hutan afrika adalah spesies yang berbeda (L. africana dan L. cyclotis). Habitat gajah menyebar di benua Afrika sub-Sahara, benua Asia Selatan, dan Asia Tenggara. Keluarga Elephantidae merupakan satu-satunya keluarga ordo Proboscidea yang berbeda, keluarga lain yang sudah punah adalah mastodon dan mammoth. Gajah afrika jantan adalah hewan darat terbesar dengan tinggi mencapai 4 m (13 kaki) dan berat  lebih dari 7.000 kg (15,000 lb). Gajah mempunyai ciri-ciri khusus, dan yang paling mencolok yaitu belalai atau proboscis yang berguna untuk banyak hal, utamanya untuk bernapas, minum, dan mengambil makanan atau benda. Gigi seri gajah bisa tumbuh menjadi taring yang berguna sebagai senjata. Daun telinga yang lebar membantu mengatur suhu tubuh. Gajah afrika mempunyai telinga lebih besar dan punggung  cekung, sedangkan telinga gajah asia lebih kecil dan bentuk punggungnya cembung.

Gajah adalah hewan herbivora yang bisa ditemui di berbagai habitat alam, seperti sabana (padang rumput), hutan, gurun pasir, dan rawa. Mereka cenderung hidup di dekat mata air. Ilmuwan menganggap gajah sebagai spesies kunci karena pengaruhnya terhadap lingkungan di sekitarnya. Hewan lain biasanya menjaga jarak dengan gajah, sedangkan predator seperti singa, harimau, hyena, dan anjing liar hanya menyerang gajah muda saja. Gajah betina biasanya hidup dalam kelompok keluarga, terdiri dari 1 betina dan anak-anaknya atau beberapa betina dengan anak-anaknya. Kelompok ini dipimpin oleh gajah yang disebut sebagai matriark, biasanya betina tertua. Kehidupan gajah mempunyai struktur kelompok fisi-fusi, ketika kelompok-kelompok keluarga gajah bertemu untuk saling bersosialisasi. Sang gajah jantan akan meninggalkan kelompoknya ketika telah mencapai masa puber, dan akan hidup sendiri atau bersama jantan yang lain. Gajah jantan dewasa biasa berinteraksi dalam kelompok keluariga saatmencari pasangan hidup dan masuk tahap meningkatnya testosteron dan sifat agresif, yang membantu mencapai dominasi kelompok dan keberhasilan reproduksi. Anak gajah adalah pusat perhatian keluarga dan bergantung pada induk gajah selama 3 tahun. Gajah bisa hidup sampai umur 70 tahun di alam liar. Mereka berkomunikasi dengan sentuhan, penglihatan, penciuman, dan suara, dimana gajah memanfaatkan infrasuara dan seismik untuk komunikasi jarak jauh. Dalam hal kecerdasan, gajah dibandingkan dengan kecerdasan primata dan cetacea. Gajah kelihatannya mempunyai kesadaran diri dan em yang hampir atau sudah matipati untuk gajah lain.

Gajah afrika tergolong spesies yang rentan punah oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN), sedangkan gajah Asia digolongkan sebagai spesies terancam punah. Ancaman utama gajah yaitu perdagangan gading yang memicu perburuan. Ancaman lain yaitu kehancuran lingkungan dan konflik dengan manusia. Gajah digunakan menjadi hewan pekerja di Asia. Dulu gajah pernah digunakan berperang; sekarang, gajah sering dipertontonkan di kebun binatang atau sirkus.

Jam dinding unik berbentuk gajah adalah hiasan yang unik dan cocok digunakan sebagai hiasan dinding rumah Anda. Fungsinya sebagai penunjuk waktu membuat jam dinding unik bentuk gajah dekorasi yang atraktif di rumah Anda.


Baca Juga:
Jam dinding unik kupu-kupu
Jam dinding unik buah semangka

Rabu, 11 Februari 2015

Jam dinding unik kupu-kupu

Jam dinding unik kupu-kupu
Jam dinding kupu-kupu
Jam dinding unik kupu-kupu. Kupu-kupu dan ngengat adalah serangga yang termasuk ke dalam ordo Lepidoptera, disebut juga 'serangga bersayap sisik' (sisik dan pteron, sayap).

Secara umum, kupu-kupu berbeda dengan ngengat atau kupu-kupu malam hari, berdasarkan waktu aktif dan ciri-ciri fisik. Kupu-kupu umumnya aktif disiang hari (diurnal), sementara ngengat biasanya aktif di malam hari (nocturnal). Sewaktu Kupu-kupu istirahat atau hinggap, dia menegakkan sayap, sedangkan ngengat hinggap sambil membentangkan sayap. Kupu-kupu mempunyai warna cerah, indah dan cemerlang, tetapi ngengat berwarna cenderung gelap atau kusam dan kelabu. Tetapi, perbedaan ini ada pengecualian, sehingga secara ilmiah hal ini tidak dapat dijadikan patokan yang pasti.

Kupu-kupu dan ngengat sangat banyak macamnya, di Pulau Jawa dan Bali saja ada lebih dari 600 spesies kupu-kupu. Ngengat sejauh ini belum pernah dibuat daftarnya, tetapi diduga ada ratusan jenis. Kupu-kupu merupakan salah satu jenis serangga yang tidak membahayakan bagi manusia.

Jam dinding unik berbentuk kupu bisa menjadi alternatif hiasan dinding rumah Anda yang lain dari yang lain. Selain sebagai penunjuk waktu, jam dinding unik ini juga menambah keindahan dan keunikan dekorasi rumah Anda.


Baca Juga:
Jam dinding unik buah semangka
Jam dinding unik kereta Chuggington

Selasa, 10 Februari 2015

Jam Dinding Unik Buah Semangka

Jam dinding unik buah semangka. Semangka adalah tanaman rambat yang berasal dari wilayah setengah gurun di benua Afrika bagian selatan. Tumbuhan ini masih satu kerabat dengan labu, melon dan mentimun. Semangka dipanen buahnya untuk langsung dimakan segar atau dibuat menjadi jus. Sedangkan biji semangka yang dikeringkan juga bisa dimakan isinya sebagai kuaci.

Sebagaimana anggota suku mentimun lainnya, habitat tanaman ini merambat namun tidak dapat membentuk akar yang adventif juga tidak dapat memanjat. Radius rambatan tanaman ini mencapai belasan meter jauhnya.

Daun semangka berlekuk-lekuk di bagian tepi. Bunga yang sempurna warnanya kuning, berukuran kecil (diameternya 3cm). Semangka merupakan andromonoecious monoklin, yang memiliki dua jenis bunga pada satu tanaman: bunga jantan, hanya mempunyai benang sari (stamen), dan bunga banci/hermafrodit, mempunyai benang sari dan juga putik (pistillum). Bunga yang banci dikenali dengan adanya bakal buah (ovariumpangkal bunga yang berupa pembesaran berbentuk oval.

Warna merah pada buah semangka menunjukkkan bahwa buah ini mengandung bermacam nutrisi, vitamin, mineral dan serat yang diperlukan oleh tubuh manusia. Karena itu, sediakan semangka sebagai makanan penutup dalam setiap menu harian keluarga. Kandungan berbagai nutrisi dan vitamin yang berlimpah membantu menjaga dan mempertahankan kesehatan tubuh kita. Tips kesehatan ini akan mengungkapkan bermacam khasiat semangka yang mungkin saja belum anda ketahui. Di bawah ini ada 7 khasiat semangka yang menakjubkan bagi kesehatan :

    Jantung Lebih Sehat. Di dalam semangka ada likopen yang berperan penting menjaga kesehatan jantung yang anda.
    Mata Lebih Sehat. Hal ini karen semangka mengandung betakaroten yang di dalam tubuh akan diubah menjadi vitamin A, yang menyehatkan bagi organ penglihatan kita.
    Meningkatkan Sistem Kekebalan. Semangka adalah sumber vitamin C yang berfungsi membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, agar tubuh tidak mudah sakit saat cuaca buruk atau ekstrim.
    Melindungi Dari Radikal Bebas. Bermacam asap dari pabrik, kendaraan bermotor dan udara kotor yang masuk ke dalam tubuh dapat memicu radikal bebas mengancam kesehatan. Semangka mengandung karotenoid, yaitu senyawa yang dapat menetralisir radikal.
    Memperkuat Tulang. Semangka adalah buah yang kaya kandungan kalium yang berfungsi mempertahankan kalsium di dalam tubuh. Dengan demikian tulang dan sendi menjadi lebih sehat dan kuat.
    Ginjal Lebih Sehat. Memakan buah semangka dapat membantu memperlancar aliran urine. Sehingga berdampak pula pada kesehatan organ ginjal.
    Mengurangi Lemak Tubuh. Kandungan citruline yang kaya dalam semanga berperan mengurangi lemak berlebih di dalam tubuh.

Berjuta khasiat buah semangka adalah inspirasi untuk hidup sehat. Tidak salah jika kami mengangkat potongan buah semangka menjadi tema jam dinding unik kami. Dengan kehadiran jam dinding unik buah semangka di rumah Anda, akan selalu mengingatkan untuk menjalani hidup sehat secara alami dengan mengkonsumsi buah semangka.


Baca Juga:
Jam dinding unik bergambar kereta Chuggington
Jam dinding unik dan jam meja unik

Jumat, 06 Februari 2015

Jam Dinding Unik Bergambar Kereta Chuggington

Jam dinding unik kereta Chuggington
JD 128
Jam dinding unik bergambar kereta Chuggington. Chuggington adalah serial televisi animasi komputer Inggris untuk anak-anak yang dihasilkan oleh Ludorum plc. Serial ini disiarkan di BBC children's saluran CBeebies dan saluran lainnya di seluruh dunia.

Seri ini terletak di kota fiktif Chuggington, dan mengikuti petualangan 6 kereta pemula antropomorfik lokomotif (atau "Trainee",) bernama Wilson, Brewster, Koko, Hoot, tiupan dan Piper. Selama setiap episode para peserta belajar mengenai nilai persahabatan yang setia, mengatakan kebenaran, mendengarkan dengan hati-hati, bertahan di bawah kesulitan, menyelesaikan tugas, menyelesaikan konflik tanpa kekerasan, dan nilai-nilai hidup yang penting. Dalam pertunjukan, lokomotif, disebut "Chuggers", Semua cerdas, empati, independen dan mandiri, dengan fitur wajah mobile. Tak satu pun dari Chuggers yang pernah memiliki suatu awak kapal, meskipun ada beberapa karakter manusia yang Chuggers berinteraksi dengan secara teratur (semua animasi dalam gaya yang sangat realistis), dan banyak dari Chuggers memiliki pintu kru yang Chuggers dapat membuka dan menutup mereka sendiri.
Jam dinding unik kereta Chuggington
JD 131

Kota Chuggington memiliki kawasan gedung-gedung modern yang besar, beberapa adegan keluar ke pedesaan yang mencakup sebuah peternakan, Taman safari dan tambang. 'Chugston Hotel' telah misalnya. Ada 4 kereta terowongan bukaan berdampingan, berwarna merah, biru, kuning, hijau dari kiri ke kanan, di bawah pusat kota yang dapat digunakan oleh semua kereta. "Old Chuggington", kota tua yang ditinggalkan ditumbuhi tumbuhan-tumbuhan liar, kadang-kadang disebut dan dikunjungi. Latar belakang dan pemandangan semua dihasilkan komputer.

Jam dinding unik Chuggington kami buat untuk mengingatkan anak-anak tentang persahabatan dan kesetiakawanan 'Chuggers', semoga dapat menjadi teladan bagi anak-anak dalam kehidupan mereka di masa depan.


Baca Juga:
Jam meja multifungsi
Jam dinding unik dan jam meja multifungsi

Rabu, 04 Februari 2015

Jam Dinding Unik dan Jam Meja Multifungsi

Jam dinding unik dan jam meja multifungsi. Selalu menarik dan membuat kami bersemangat apabila mengerjakan pesanan jam dinding unik dan jam meja multifungsi dengan desain custom dan 'suka-suka gue'.

Mencerminkan kebebasan berekspresi pemiliknya dan menajamkan kreativitas kami dalam menggali ide-ide segar desain jam dinding unik. Beragam selera yang harus kami tuangkan dalam bentuk produk jam dinding unik sungguh menantang dan mengasyikkan. Apalagi kalau konsumen puas dengan hasil jadinya yang sesuai bahkan melebihi harapan mereka.
Ada yang ingin dibuatkan jam dinding unik foto-foto pre-wedding, ada juga yang mau dibuatkan jam dinding unik foto pernikahan. Bebas berkreasi tanpa batas ( batas yang wajar tentunya ).

Jam dinding unik foto pernikahan
Jam dinding unik custom
Jam dinding unik custom
Jam dinding unik custom







Simak beberapa contoh jam dinding unik dan jam meja custom pesanan konsumen kami disini.
Tunggu apalagi?
Segera abadikan momen spesial Anda menjadi jam dinding unik yang bernilai seni dan indah dipandang sebagai hiasan.


Jam meja unik multifungsi
Jam meja Frozen


Jam meja unik multifungsi
Jam Meja Cars












Baca Juga:
Jam Meja Multifungsi
Jam dinding unik logo klub bola Chelsea

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...